Museum ini dibuat sebagai tengara bagi para pahlawan yang gugur pada Peristiwa Bojongkokosan yang terjadi tanggal 9 Desember 1945, yaitu pertempuran antara para pejuang Sukabumi melawan tentara Inggris dan NICA.
Peristiwa Bojongkokosan merupakan awal dari perang konvoi yang berlangsung dari 9 sampai 12 Desember 1945. Apa yang terjadi saat itu berupa serangan penghadangan terhadap pasukan sekutu sepanjang 81 Km, dari Cigombong (Bogor) sampai Ciranjang (Cianjur).
Di dalam museum terdapat 4 (empat) buah vitrin, baling-baling dan kaca jendela pesawat, serta foto nama –nama pahlawan yang gugur dalam Peristiwa Bojongkokosan. Ada tujuh buah maket yang menggambarkan tentang peristiwa di Bojongkokosan, dari mulai penyusunan kekuatan para pejuang sampai pemakaman Jenazah para pahlawan.
Situs Museum Palagan Bojongkokosan Sukabumi
Alamat : Jalan Siliwangi No. 75, Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parungkuda, Sukabumi. Lokasi GPS : -6.8258324, 106.7603755, Waze ( smartphone Android dan iOS ). Jam buka : Senin s/d Jumat. Sabtu dan Minggu bisa dibuka dengan membuat perjanjian terlebih dahulu ke (0266) 737004. Rujukan : Hotel di Sukabumi, Hotel di Pelabuhan Ratu, Peta Wisata Sukabumi, Tempat Wisata di Sukabumi, Tempat Wisata Kuliner SukabumiLabel: Jawa Barat, Museum, Sukabumi, Wisata
Bagikan ke: WhatsApp, Email. Print!.