Untuk mengetahui blog yang hotlinking ke Travelog, saya pernah menggunakan true Google 404 (kini telah diadopsi), WordPress plugin gratis yang mengganti tampilan halaman 404 standar dengan daftar tautan terkait yang bisa membantu pengunjung menemukan halaman yang dicari.
Silahkan unduh true Google 404 atau baca Cara Install Plugin WordPress untuk menginstall-nya.
Untuk melihat blog yang hotlinking, klik Tools > 404 Stats.
Ada cara lebih praktis yang tak perlu memakai plugin, yaitu:
- Buka Google Search Image
- Copy paste
inurl:aroengbinang.com -site:aroengbinangt.com
ke kotak pencarian. Ganti nama alamat website dengan alamat website Anda, tekan enter.
- Klik salah satu foto yang muncul, klik Visit Page.
Jika Anda telah memasang script untuk mencegah hotlink maka foto tak akan muncul di blog itu.
Label:
Bagikan ke: WhatsApp, Email. Print!.