Oktober 27, 2017

WordPress: Mengatasi Admin Bar Yang Tidak Muncul

Beberapa waktu lalu ketika mengedit tulisan, tetiba saya menyadari bahwa Admin Bar di atas halaman ternyata tidak muncul. Sebenarnya bukan kali ini saja mengalaminya. Namun kejadian sebelumnya sudah lama sehingga tidak ingat lagi bagaimana cara mengatasi pada admin bar ini.

Setelah cek lima situsweb di Aroengbinang, ternyata ada dua yang mengalami hal sama. Tiga lainnya tidak bermasalah. Ini membingungkan, karena pada dasarnya ketiga situs memakai theme sama, hanya ada sedikit variasi pada margin tulisan oleh karena judul situs yang berbeda.

Karena admin bar hilang saat membuka semua halaman, termasuk home page, maka perhatian saya tertuju pada yang ada di homepage dulu. Ada header, footer, index, dan widget. Function tak saya tengok karena tidak melakukan perubahan selama beberapa minggu terkahir. Tak ada yang aneh ketika saya bandingkan dengan yang tak bermasalah.

Apa yang saya lakukan kemudian adalah mencopot semua widget, dan sim salabim admin bar muncul kembali. Jadi ada script di widget yang berhenti dieksekusi sehingga footer tidak sampai dieksekusi. Penjahatnya adalah RSS Widget yang entah kenapa tiba-tiba berhenti bekerja, sehingga terpaksa saya copot dan buang untuk selamanya.

Jadi, sebelum mencoba cara-cara lainnya berikut ini, coba lihat apakah ada script yang tak sempurna ditulis, baik di tulisan (jika hanya pada tulisan tertentu admin bar tidak muncul), pada widget, atau pada file php lainnya yang dipanggil saat membuka halaman. Jika footer tidak muncul maka admin bar juga akan menghilang.

Jika cara di atas tak berhasil, coba salah satu cara di bawah ini:
  1. Pastikan wp_footer ada di footer.php
    Script wp_footer biasanya diletakkan sebelum penutup body tag, seperti
    <?php wp_footer(); ?>
    </body>
    </html></li>
  2. Pastikan get_footer ada di php
    Script <?php get_footer(); ?> harus ada di page.php, single.php atau php yang bermasalah lainnya. Jika footer tidak muncul, maka admin bar tidak akan muncul.
  3. Lihat user profile
    Pastikan semua data sudah terisi, terutama nama. Admin bisa tidak muncul jika user profile tidak lengkap diisi

Semoga bermanfaat
Label: Tutorial, WordPress
Bagikan ke: WhatsApp, Email. Print!.

aroengbinang, seorang penyusur jalan.
Traktir BA secangkir kopi? Scan via 'Bayar' GoPay.