April 24, 2018

Tempat Wisata di Gresik

Tulisan ini merupakan catatan tentang Tempat Wisata di Gresik. Untuk lokasi, bisa dilihat pada tulisan Peta Wisata Gresik. Gresik adalah sebuah kabupaten dalam wilayah Provinsi Jawa Timur, dengan kode area telepon 031, berbatasan dengan Laut Jawa, Kota Surabaya - Sidoarjo - Mojokerto, Selat Madura dan Lamongan.

Pulau Bawean, berada 150 km lepas pantai Laut Jawa, juga termasuk dalam wilayah Gresik, dimana terdapat Rusa Bawean, binatang khas pulau ini. Hanya saja jika hendak berkunjung ke pulau itu sepertinya pejalan harus menyediakan waktu tersendiri, tidak bisa hanya sekadar mampir sejenak.

Gresik telah menjadi kota pelabuhan sejak abad ke-11, yang ramai dikunjungi para pedagang Arab, Cina, Campa dan Gujarat. Karenanya Gresik menjadi pintu masuk Agama Islam ke Pulau Jawa yang dibawa Syekh Maulana Malik Ibrahim. Di gresik pula terdapat makam Fatimah binti Maimun, makam Islam tertua di Asia Tenggara.

tempat wisata di gresik
Makam Maulana Malik Ibrahim
, tempat wisata di Gresik untuk ziarah makam ulama yang dianggap sebagai orang pertama yang berhasil menyebarkan agama Islam di tanah Jawa, ketika Kerajaan Majapahit masih berdiri. Sebagian orang berpendapat bahwa karena disebut Syekh Maghribi maka ia berasal dari Maghrib, Maroko, Afrika Utara.

Sedangkan Babad Tanah Jawi versi J.J. Meinsma menyebutnya sebagai Makhdum Ibrahim as-Samarqandy, sehingga kemungkinan ia lahir di Samarkand, Asia Tengah. Sementara Raffles, dalam The History of Java, menyebutkan beliau adalah Pandita terkenal berasal dari Arabia.

tempat wisata di gresik
Makam Sunan Giri
, tempat wisata di Gresik untuk ziarah yang berada di sebuah perbukitan tak terlalu tinggi di Desa Giri, Kecamatan Kebomas, yang bisa diakses dari tiga jalan masuk, salah satunya dari dari arah Makam Sunan Prapen.

tempat wisata di gresik
Pantai Delegan
, tempat wisata di Gresik yang vmerupakan pilihan yang cukup baik bagi keluarga yang membutuhkan hiburan murah berada di Desa Delegan, Kecamatan Panceng, Gresik.

tempat wisata di gresik
Petilasan Sunan Kalijaga
, tempat wisata di Gresik bagi penggemar sejarah dan jejak wali yang berada di dalam sebuah cungkup, di puncak Bukit Surowiti, Desa Surowiti, Kecamatan Panceng, Gresik.

Tempat Wisata di Gresik

Air Panas Kebundaya »
Desa Sawah Mulya, Kecamatan Sangkapura, sekitar 200 m dari jalan raya, mengandung belerang yang bermanfaat bagi kesehatan kulit

Air Panas Kepuh »
Desa Kepuh di Pulau Bawean, sumber air panas ada di bagian tengah kolam yang dikelilingi tembok berbentuk segi empat.

Air Panas Taubat »
Desa Sungai Rujing, sekitar Pulau Selayar, berjarak sekitar 2 km dari jalan raya dengan kondisi jalan yang cukup baik.

Air Terjun Laccar »
Pulau Bawean, airnya jernih dan sejuk di tengah dan masih sangat alami, dengan akses yang cukup menantang karena belum dibuka jalur jalannya dengan baik.

Air Terjun Patar Selamat »
Desa Patar Selamat, Kecamatan Sangkapura, dengan ketinggian 12 m, yang menjadi habitat kera dan ayam hutan.

Bukit Awan Waterpark »
Jl. R. Ayu Siti Aminah No 1, Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas, Gresik, dengan kolam main untuk anak dan dewasa, dilengkapi seluncuran tinggi dan berkelok.

Bukit Jamur »
Kecamatan Bungah, Gresik, sekitar 6 km dari Gunung Kapur Sekapuk, merupakan area bekas galian tambang dengan gundukan-gundukan berbentuk jamur raksasa.

Bukit Surowiti »
Bukit berpenghuni yang ada di ketinggian 260 mdpl, di Desa Surowiti, Kecamatan Panceng, Gresik, dimana terdapat sejumlah petilasan dan gua yang bersejarah.

Danau Kastoba »
Desa Paromaan, Kecamatan Tambak, di tengah Pulau Putri Bawean, dicapai lewat jalan setapak, melewati pepohon berusia ratusan tahun.

Goa Langsih Gresik »
Tempat wisata di Gresik yang ada di lereng bukit Surowiti, konon tempat sembunyi Berandal Loka Jaya, nama begal Raden Sahid sebelum mendapat pencerahan Sunan Bonang.

Gua Gelang Agung »
Desa Melirang, Kecamatab Bungah, dengan mulut sangat lebar dan tinggi, bagian dalamnya melingkar seperti gelang, ada tiga pintu masuk yg semuanya saling terhubung.

Gua Giri Gajah »
Goa vertikal dengan kedalaman 18 meter, berada di Desa Giri Gajah, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik

Gua Lowo »
Tinggal tinggal kelelawar di Desa Pongangan, Manyar, merupakan gua alami dengan lubang-lubang yang menarik banyak pejalan.

Kelenteng Kim Hin Kiong »
Tempat ibadah Tri Dharma di Jl. Dr. Setiabudi Gg IV / 56 yang bisa dikunjungi melalui sebuah gang di Jl. Kyai Haji Zubair yang sempit.

Makam Siti Fatimah Binti Maimun »
Desa Leran, Kecamatan Manyar, berada di sebuah kompleks datar yang luas, dengan makam-makam tua, merupakan makam pemeluk Islam yang paling tua di Asia Tenggara.

Gunung Kapur Sekapuk »
Panorama bukit elok yang terjadi akibat kegiatan penambangan, ada di Desa Sakapuk, Kecamatan Ujung Pangkah.

Kota Lama Gresik »
Tempat dimana sejumlah bangunan tua dari jaman kolonial dengan arsitektur klasik yang elok masih bisa dijumpai dan dinikmati pejalan.

Makam Doro Sembodo »
Pulau Bawean, disebut juga Kuburan Panjang, di tepi laut Desa Lebak, Kecamatan Sangkapura, kubur abdi setia Aji Saka dalam legenda Tanah jawa.

Makam Sunan Prapen »
Di puncak bukit Desa Klangonan, Kecamatan Kebomas, dalam cungkup berarsitektur unik dengan ukiran bernilai seni tinggi. Ia adalah penerus dinasti Giri yang keempat.

Makam Tumenggung Poesponegoro »
Di sebelah Makam Maulana Malik Ibrahim. Kyai Tumenggung Poesponegoro adalah bupati pertama Gresik setelah dinasti Giri diruntuhkan oleh Sunan Amangkurat II.

Masjid Agung Gresik »
Jl Dr Wahidin Sudirohusodo, Gresik, diresmikan pada 27 Februari 2004 oleh Bupati Gresik yang sedang menjabat waktu itu.

Masjid Malik Ibrahim »
Dusun Pesucinan, Desa Leran, Gresik, berada di tepian kolam besar di sebelah Timur dusun, merupakan masjid yang didirikan pertama kali oleh Maulana Malik Ibrahim.

Masjid Sunan Giri »
Didirikan pada 1544 atas prakarsa Nyi Ageng Kabunan (cucu Sunan Giri), lantaran setelah Sunan Giri meninggal pada 1506 banyak peziarah datang ke Makam Sunan Giri.

Pantai Kuburan Panjang »
Memiliki dua sisi pantai dengan ombak tenang dan ombak yang keras, dan ada kuburan panjang keramat yang konon merupakan kuburan pengawal Aji Saka.

Pantai Labuhan »
Desa Tanjunggori, Kecamatan Tambak, dengan keindahan pantai yang membuat banyak pejalan kagum.

Pantai Mayangkara »
Desa Kepuh Teluk, Kecamatan Tambak, sekitar 500 m dari Jalan Raya Sangkapura - Tambak, Pulau Bawean yang dulu konon sama indahanya dengan Pantai Pattaya

Pantai Pulau Cina »
Desa Telukjati Dawang, Kecamatan Tambak, dengan panorama sunset, bisa memancing, dan berjalan kaki di air laut yang dangkal.

Pantai Ria »
Pulau Bawean, dengan panorama dan bebatauan besar di bibir pantai yang indah, juga bisa melihat perkampungan di Pulau Gili Barat.

Pantai Sekaoneng »
Desa Sekaoneng, Kecamatan Tambak, Pulau Bawean, yang bisa dicapai dengan berjalan kaki sekitar 200 meteran dari jalan raya.

Pantai Terosan »
Ada di sebelah utara Pulau Selayar, dengan panorama indah yang bisa ditempuh melalui laut dan darat, ada pesanggrahan untuk beristirahat.

Penangkaran Rusa Bawean »
Pulau Bawean, dengan luas 4 hektar menangkar sekitar 300 ekor Rusa jenis Axis Kuhlii, dimana pengunjung bisa memberi makan dengan izin dari pengelola.

Pulau Bawean »
Sebuah pulau kecil di sebelah utara Pulau Jawa, dengan suaka alam dan suaka margasatwa, pantai alami dan bersih, air panas, air terjun dan ada danau.


Pulau Gili »
Pulau kecil berpenghuni yang berjarak sekitar 2,3 km daru Pulau Bawean, dengan panorama sunset dan sunrise, dan pantai pasir putih.

Pulau Noko »
Memiliki panorama alam indah dengan pantai berpasir putih, dengan luas sekitar 1 Km, dan tidak berpenghuni, dikelilingi taman laut.

Pulau Noko Selayar »
Letaknya dekat Pulau Selayar Bawean, dengan gugusan pasir putih, dan taman laut. Jika air surut, pejalan bisa berjalan kaki mengelilingi pulau.

Pulau Selayar »
Tidak jauh dari pelabuhan Bawean, sekitar 15 menit menggunakan kendaraan bermotor melalui jalur lingkar timur pulau.

Situs Giri Kedaton »
Reruntuhan Istana Giri, di puncak sebuah bukit pada ketinggian 200 mdpl yang masuk wilayah Dusun Kedaton, Desa Sidomukti, Kecamatan Kebomas, Gresik.

Sendang Banyu Biru »
Mata air airnya berwarna biru alami, berada di Desa Lowayu, Gresik, dengan bau belerang yang cukup menyengat.

Tanjung Gaang »
Pulau Bawean, dengan panorama batu karang dan tebing indah, berada di Desa Kumalasa, Kecamatan Sangkapura, yang bisa dicapai dengan jalur laut dan darat.

Telaga Dowo »
Berada di bekas tambang Semen Gresik, galian tanah liat yang menjadi campuran semen yang kemudian terisi air hujan.

Telaga Ngipik »
Kawasan Industri Gresik dengan panorama indah, ada perahu karet untuk mengelilingi telaga, kafetaria, panggung hiburan rakyat, sekitar 1,5 Km dari Alun-alun Kota Gresik.

Telaga Pegat »
Sekitar 300 m dari Makam Sunan Giri, memisahkan dua gunung, yaitu Gunung Bagong dan Gunung Patireman.

Telaga Rambit »
Desa Purwodadi, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, dibangun pada masa pemerintahan Bupati Kanjeng Sepuh.

Tempat Wisata Kuliner di Gresik
Catatan tempat wisata kuliner yang patut dikunjungi jika pejalan sedang berada di Gresik.

Wisata Adenium »
Desa Menganti yang menanam dan mengembangkan serta menjual berbagai macam jenis Adenium atau Kamboja Jepang, yang mampu tumbuh di daerah yang sangat kering.
Label: Gresik, Jawa Timur, Wisata
Bagikan ke: WhatsApp, Email. Print!.

aroengbinang, seorang penyusur jalan.
Traktir BA secangkir kopi? Scan via 'Bayar' GoPay.